Kamis, 30 Oktober 2014

Tugas Softskill



1.      Jelaskan Ciri –ciri dari usaha kecil!
2.      Jelaskan keunggulan dan kelemahan dari bisnis usaha kecil!
3.      Jelaskan apa yang dimaksut dengan Wirausaha!
4.      Jelaskan berbagai sikap yang perlu diperlihatkan oleh seorang wirausaha dalam rangka membuat bisnisnya berhasil!
5.      Jelaskan berbagai  cara yang dapat ditempuh jika seorang ingin menjadi Wirausaha!

JAWABAN
1.Ciri-ciri usaha kecil
• Jenis barang/komoditi yang diusahakan umumnya sudah tetap tidak gampang berubah;
• Lokasi/tempat usaha umumnya sudah menetap tidak berpindah-pindah;
• Pada umumnya sudah melakukan administrasi keuangan walau masih sederhana, keuangan perusahaan sudah mulai dipisahkan dengan keuangan keluarga, sudah membuat neraca usaha;
• Sudah memiliki izin usaha dan persyaratan legalitas lainnya termasuk NPWP;
• Sumberdaya manusia (pengusaha) memiliki pengalaman dalam berwira usaha;
• Sebagian sudah akses ke perbankan dalam hal keperluan modal;
• Sebagian besar belum dapat membuat manajemen usaha dengan baik seperti business planning

2. – Keunggulan
1. Pendirian perusahaan perseorangan sangat mudah dan tidak berbelit-belit;
2. Perusahaan perseorangan cocok untuk usaha yang relatif kecil atau mereka yang memiliki modal dan bidang usaha yang terbatas;
3. Tidak terlalu memerlukan akta formal (akta notaris), sehingga pemilik tidak perlu mengeluarkan biaya yang berlebihan;
4. Memilki keleluasaan dalam hal mengambil keputusan, baik menentukan arah perusahaan atau hal-hal yang berkaitan dengan keuangan perusahaan;
5. Dalam hal peraturan, tidak terlalu banyak peraturan pemerintah yang mengatur perusahaan jenis ini, sehingga pemilik bebas melakukan aktivitasnya;
6. Dalam hal pajak pemilik tidak perlu membayar pajak badan, namun semua pendapatan tetap harus bayar pajak perorangan; dan semua keuntungan menjadi milik pemilik dan dapat digunakan secara bebas oleh pemilik.
-Kelemahan
1. Permodalan – Lebih sulit memperoleh modal, yang artinya jika perusahaan perorangan ingin mendapatkan tambahan modal atau investasi dari perbankan relatif sulit, terutama untuk jumlah yang besar.
2. Ikut tender – Perusahaan perorangan relatif sulit mengikuti tender, karena kesulitan untuk memenuhi persyaratan kelengkapan dokumen dan jumlah dana yang tersedia.
3. Tanggung jawab – Pemilik perusahaan perseorangan bertanggung jawab terhadap utang perusahaan secara penuh.
4. Kelangsungan hidup – Biasanya kelangsungan hidup atau umur perusahaan relatif lebih singkat. Hal ini disebabkan sulitnya mencari pengganti        pemilik perusahaan apabila pemilik meninggal dunia, sehingga terjadi kevakuman yang menyebabkan kelangsungan hidup perusahaan berakhir.
5. Sulit berkembang – Perusahaan akan sulit berkembang jika menggunakan badan usaha perseorangan. Hal ini dikarenakan kesulitan dalam mengelola usaha yang hanya berada dalam satu tangan. Sehingga jika ingin memperbesar perusahaan harus mengubah badan usahanya terlebih dahulu.
6. Administrasi yang tidak terkelola secara baik

3. Wirausaha
Wirausaha adalah kemampuan untuk berdiri sendiri, berdaulat, merdeka lahir dan bathin, sumber peningkatan kepribadian, suatu proses dimana orang mengejar peluang, merupakan sifat mental dan sifat jiwa yang selalu aktif dituntut untuk mampu mengelola, menguasai, mengetahui dan berpengalaman untuk memacu kreatifitas, proses mengidentifikasi, mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan.

4. –Sikap Wirausaha
1. Memiliki moral tinggi
2. Memiliki sikap mental wirausaha
3. Memiliki kepekaan terhadap lingkungan
4. Memiliki ketrampilan wirausaha
5. Percaya Diri
6. Berorientasi pada Tugas dan Hasil
7. Pengambilan resiko
8. Kepemimpinan
9. Keorisinilan
10. Berorientasi ke masa Depan

5. –Cara Menjadi Wirausaha
Untuk berwirausaha biasanya kesulitan pada awal memulainya. Orang menjadi sulit untuk memulai usaha karena cara berpikir. Ada yang berpikir positif dan ada yang berpikir negatif. Ciri-ciri orang berpikir negatif adalah tidak menarik, tidak laku, mutu jelek, gagal dan rugi sementara ciri-ciri orang berpikir positif adalah produk menarik, kualitas istimewa, pembeli puas, sukses dan untung.
Untuk menjadi wirausahawan muda sukses perlu menerapkan 5 D secara konsisten yakni: Dream (wirausaha sukses memiliki impian dan visi yang jelas tentang masa depan bisnisnya, tulislah impian bisnis dan ditempel pada dinding rumah), Deciveness (wirausaha sukses memiliki kemampuan untuk mengambil keputusan untuk memulai usaha), Doers (mulai melakukan tidak hanya berbicara: Nato, No action, talk only), Determination (melaksanakan kegiatan bisnis dengan perhatian dan tidak mudah menyerah meski ada banyak tantangan), Dedication (wirausaha memiliki dedikasi yang tinggi terhadap pekerjaan dan bisnisnya).
1. Awali Dengan Impian dan Imajinasi
Sebelum manusia bisa mendarat di bulan, tak pernah ada yang berfikir bahwa hal itu adalah sebuah kenyataan. Ide mendarat di bulan pada awalnya adalah sebuah mimpi indah yang tak akan pernah terwujud. Namun impian dan imajinasi itu akhirnya berubah menjadi kenyataan ketika seseorang telah membuktikannya dengan pendaratan manusia pertama kali ke bulan. Yang perlu diingat adalah segala sesuatu keberhasilan itu bermula dari impian dan keyakinan dengan didorong oleh kerja keras untuk mewujudkannya. Jika anda mempunyai impian untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses dan punya niat untuk mewujudkannya, maka segeralah bangun dari mimpi anda. Bekerja keraslah untuk segera merubah mimpi anda itu menjadi kenyataan. Hanya seorang pemimpi yang mampu menciptakan dan membuat sebuah terobosan dalam produk, jasa ataupun ide yang bisa sukses. Mereka tidak mengenal kata tidak bisa atau tidak mampu.

2. Semangat dan Kegigihan
Antusiasme, semangat dan kegigihan adalah sebuah modal utama di dalam memulai sebuah perjuangan baru untuk mencapai keberhasilan. Bila anda loyo, tidak bersemangat dan dan bermalasan, yakinlah tidak lama lagi anda akan segera mengalami kegagalan total. Carilah motivasi usaha anda itu dengan mempelajari perjuangan pengusaha-pengusaha yang sukses pendahulu anda.

3. Mempunyai Pengetahuan Dasar-dasar Bisnis
Tanpa adanya pengetahuan dasar-dasar bisnis hanya akan membuat usaha anda seperti sebuah kelinci percobaan. Kemungkinan besar hanya akan banyak mengalami kegagalan. Tidak akan ada sukses tanpa sebuah pengetahuan. Yang terbaik adalah belajar sambil bekerja. Bekerja dengan orang lain dulu sebelum anda menjadi pebisnis sangat membantu anda menyerap ilmu dan pengalaman dan siap sukses.

4. Berani Mengambil Resiko
Setiap sesuatu yang kita usahakan tentu akan ada resikonya. Semakin besar hasil yang ingin dicapai, tentu kemungkinan resiko yang akan dialami apabila mengalami kegagalan juga besar. Orang yang berani mengambil resiko adalah calon orang yang sukses. Jangan takut akan kegagalan, tapi jadikanlah kegagalan itu sebagai batu loncatan menuju kesuksesan.

5. Kerja Keras
Hanya dengan bekerja keraslah sebuah usaha akan mengalami kemajuan dan kesuksesan. Bohong apabila ada yang mengatakan dia meraih keberhasilan yang gemilang hanya dengan duduk beberapa saat di tempat kerja seperti yang sering dikatakan pengiklan di internet. Sebenarnya awal mula mereka merintis usahanya itu adalah dengan kerja keras tanpa mengenal putus asa dan banyak berkorban waktu dan tenaga.

Jumat, 24 Oktober 2014

UPAYA UNIVERSITAS GUNADARMA MENJADI UNIVERSITAS INTERNASIONAL TAHUN 2017





Visi
Pada tahun 2017 Universitas Gunadarma menjadi perguruan tinggi swasta terkemuka yang bereputasi internasional, memiliki jejaring global, dan memberikan kontribusi signifikan bagi peningkatan daya saing bangsa
Misi
1.Menyelenggarakan pendidikan tinggi berbasis teknologi informasi dan komunikasi yang berkualitas dalam rangka meningkatkan daya saing bangsa.
2. Menciptakan suasana akademik yang mendukung terselenggaranya kegiatan penelitian yang bertaraf International dan bermanfaat bagi kesejahteraan umat manusia.
3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai pengejawantahan tanggung jawab sosia institusi.
4. Menyelenggarakan kerjasama dengan pelbagai institusi, baik di dalam maupun di luar negeri,
5. Mengembangkan organisasi institusi dalam rangka merespon pelbagai perubahan yang terjadi.

Akankah Gunadarma menjadi Universitas Internasional pada 2017?

Dalam hal ini universitas gunadarma telah melakukan beberapa langkah awal diantaranya:


1.       Membuat system informasi(website) yang efektif, gunadarma.ac.id memungkinkan semua user terhubung didalamnya, antara dosen dengan mahasiswa, dosen dengan dosen, mahasiswa dengan mahasiswa, dengan staff dan masih banyak lagi dengan adanya studentsite dan staffsite. Ini sangat mendukung semua kalangan yang terkait maupun tidak, untuk para staf dan mahasiswa bisa mengurus keperluan pengajaran dan perkuliahan dengan mudah, contohnya mengurus surat keterangan di baak.gunadarma.ac.id, dan melihat materi yang akan diajarkan dan buku penunjang di sap.gunadarma.ac.id, untuk kalangan luar bisa melihat info atau berita update dari universitas, selain itu juga dapat membaca karya tulisan dari para mahasiswa gunadarma di wartawarga.gunadarma.ac.id. Dan tentunya kalangan luar bisa melihat info-info udate tentang Universitas di website tersebut.
2.       Reputasi Universitas di dunia Internasional tentunya juga sangat ditentukan oleh kemampuan mahasiswanya. Dalam hal ini Universitas mengenalkan mahasiswa dengan teknologi diantaranya dengan program UG in your hand, yang merupakan pembagian hp dan laptop(mahasiswa tingkat4) kepada seluruh mahasiswa gunadarma yang mana hp tersebut telah di tanamkan situs situs produk gunadarma ,ini bertujuan untuk mempermudah akses mahasiswa untuk mencari informasi-informasi seputar perkuliahan atau yang lain seputar universitas. Dan bisa melatih diri mahasiwa dalam mengetahui teknologi yang selalu update untuk mendukung mereka agar nantinya bisa bersaing didunia luar. Dan dengan mata kuliah softskill, yang bertujuan untuk melatih mahasiswa agar bisa mengatur dirinya dalam hal kedisiplinan, kejujuran dan kemampuan perilaku lainnya. Ini dengan metode seluruh mahasiswa diharuskan memiliki blog dan setiap tugas diupload di blognya masing-masing, dan kemudian dilink kan ke stundentsite, dengan begini dosen akan dapat melihat kapan tugas yang diberikannya di upload dan bagaimana pengerjaannya, apakah tepat waktu atau tidak dan menyontek dari blog orang atau tidak. Dalam tugas softskill ini mahasiswa juga ditugaskan untuk menghiasi dan mengelola blognya se kreatif mungkin, ini bertujuan agar para mahasiswa bisa berfikir lebih kreatif dalam mencari strategi untuk menarik pengunjung internet ke blog mereka. Ini akan menjadikan sebuah hal yang bermanfaat jika memang dikerjakan dengan sungguh-sungguh karena blog bisa dijadikan sebagai sarana berwirausaha nantinya, salah satunya untuk beriklan. Masih banyak lagi program-program yang dilakukan untuk mendukung kemampuan mahasiswa, contoh sedikitnya seperti kegiatan praktikum, kursus dan seminar.
3.       Dengan berusaha membuktikan bahwa universitas benar-benar mampu bersaing. Sekarang ini universitas gunadarma menjadi universitas ranking 10 versi http://www.webometrics.info/, Ranking 9 versi http://www.4icu.org/id/ ,dan merupakan universitas swasta nomor 1 diindonesia. Masih banyak prestasi-prestasi lain yang telah diraih oleh Universitas Gunadarma baik dalam maupun luar negeri, namun masih banyak juga target yang mesti dicapai, oleh karena itu kita sebagai mahasiswa harus juga membantu sebisa kita untuk universitas dalam mencapai Visinya 2017 nanti.

Dengan ini pasti saya yakin Universitas Gunadarma pada tahun 2017 pasti akan menjadi Universitas Internasional.

Kamis, 23 Oktober 2014

Sony Xperia J ST26i

Sekarang saya akan me-review tentang hp Sony Xperia J ST26i...





Sony Xperia J ST26i merupakan smartphone kelas menengah ke bawah buatan produsen asal jepang yaitu Sony. Handphone yang memiliki layar empat inci ini diumumkan pertama kali pada Agustus 2012 kemudian diluncurkan secara resmi pada Oktober 2012.  Hadir dengan spesifikasi yang cukup lengkap. Sistem operasi yang digunakan bukan yang terbaru yaitu android ICS, namun bisa diupgrade ke android jelly bean. Harga dari Sony Xperia J ST26i ini adalah Rp 2.000.000

Spesifikasi Sony Xperia J ST26i 

Kamera dan video
  • Kamera 5 megapiksel dengan lampu kilat LED dan fokus otomatis
  • Perekaman video VGA
  • Kamera hadap depan (VGA)
  • Geotagging
  • Pewaktu otomatis
  • Fokus sentuh
  • Perekaman video VGA
  • Zum digital 4x

Layar

  • TFT 4,0" FWVGA, 854 x 480 piksel 16.777.216 warna
  • Kaca Gorilla tahan gores
  • Pengenalan tulisan tangan
  • Papan ketik QWERY pada layar kapasitif, 12 tombol masukkan

Aplikasi bawaan

  • Google Talk
  • Twitter™ (integrasi Timescape™) [2]
  • Obrolan video Google Talk™ [2]
  • Panggilan konferensi
  • IM multipel

Jaringan

  • GSM GPRS/EDGE 850, 900, 1800, 1900
  • UMTS HSPA 850 (Pita V), 1900 (Pita II), 2100 (Pita I) Amerika
  • UMTS HSPA 900 (Pita VIII), 2100 (Pita I) Global, kecuali Amerika

Hiburan

  • xLOUD Experience – teknologi filter audio
  • Bluetooth™ stereo (A2DP)
  • Ekualiser manual
  • Aplikasi “WALKMAN”
  • Stereo Jernih

Konektivitas dan komunikasi

  • Fungsionalitas WiFi dan hotspot WiFi
  • Bersertifikasi DLNA
  • aGPS
  • Peranggitan (tethering) USB asli
  • Fungsionalitas hotspot Wi-Fi®
  • Siap untuk obrolan video
  • Xperia™ with Facebook™
  • Twitter™ (integrasi Timescape™) [2]

Memori

  • Memori internal ponsel: 4 GB
  • RAM: 512MB
  • Slot ekspansi: microSD™, hingga 32GB
  • Memori Flash: Hingga 4 GB [2]

Kelebihan Sony Xperia J ST26i

-Telah mendukung jaringan 3G HSDPA yang menawarkan akses internet cepat, namun jika pengguna tidak berada di area 3G tetap bisa tersambung ke internet melalui GPRS dan EDGE
-Ukuran fisik yang cukup ringkas yaitu 124.3 x 61.2 x 9.2 mm sehingga tidak memakan banyak ruang di saku pakaian
-Layar yang cukup lebar yaitu 4 inci
-Resolusi layaryang cukupan yaitu 480 x 850 piksel dengan kerapatan piksel 245 ppi
-Layar dilapisi dengan corning gorilla glass sehingga dapat memberikan perlindungan dari goresan yang tidak diinginkan
-Layar dilengkapi teknologi Sony Mobile BRAVIA Engine
-Adanya slot penyimpanan eksternal jenis microSD untuk menambah kapasitas penyimpanan hingga 32 GB
-Adanya fitur wifi hotspot, sehingga selain bisa untuk mengakses internet via wifi di area hotspot, handphone bisa juga sebagai akses point untuk berbagi koneksi internet dengan perangkat lain
-Kamera depan yang cukupan dengan kekuatan 5 mp, dengan resolusi maksimum 2599 x 1944 piksel, dilengkapi dengan fitur autofokus, lampu flash led, Geo-tagging, touch focus, image stabilization
-Adanya kamera depan, namuan hanya jenis VGA
-Menggunakan sistem operasi yang cukup modern yaitu android ICS ice cream sandwich, bisa diupggrade ke android jelly Bean
-Prosesor yang cukupan 1 Ghz  (Qualcomm MSM7227A Snapdragon) GPU dengan Adreno 200
-Adanya fitur radio FM
-Adanya Fitur GPS mendukung A-GPS, yang bisa membantu pengguna dalam mengetahui titik lokasinya

Kekurangan Sony Xperia J ST26i

-Kapasitas penyimpanan internal yang tersedia bagi pengguna hanya 2 GB, sejatinya 4GB
-Prosesor single core
-Kapasitas ram hanya 512 MB
-Waktu bicara yang pendek yaitu 5 jam 36 menit untuk mode 2G dan 7 jam 18 menit untuk mode 3G, dengan kapasitas baterai 1750 mAh
-Perekaman video hanya pada kualitas VGA
-Kamera depan hanya sekelas VGA